Siswa MIN 4 Lhokseumawe Meraih Prestasi dalam Kompetisi Sains Madrasah se-Kota Lhokseumawe




MIN 4 Lhokseumawe - Siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 4 Lhokseumawe kembali menorehkan prestasi gemilang dalam Kompetisi Sains Madrasah se-Kota Lhokseumawe.

Kepala Madrasah, Salman D, S.Pd, menyerahkan secara langsung penghargaan kepada para siswa yang berprestasi di halaman sekolah usai pembacaan yasin bersama, pada Jum'at (26/07/2024) pukul 08.15 Wib.

Salman melanjutkan, bahwa pihak madrasah akan terus memberikan bimbingan maksimal kepada para siswa untuk meraih prestasi yang lebih baik di masa mendatang.

Berikut adalah daftar siswa MIN 4 Lhokseumawe yang berhasil meraih juara dalam kompetisi tersebut:

  • Juara 2 Beregu MI:
    • Dzakira Thalita Zahra
    • Wildatun Nura
    • Azzahra Syahira
  • Juara 3 Bidang IPAS MI: Zahratu Shafa
  • Juara 3 Beregu MI: Nadia Humaira

Prestasi ini menunjukkan dedikasi dan kerja keras siswa serta dukungan penuh dari pihak madrasah dan para guru. Semoga keberhasilan ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi.

MIN 4 KOTA LHOKSEUMAWE

Situs Informasi Resmi Madrasah MIN 4 Kota Lhokseumawe

Lebih baru Lebih lama